Jumat, 30 Desember 2016

27. Berbahagialah Orang Yang Tidak Berjalan Menurut Nasihat Orang Fasik (Mazmur 1:1)


Jawaban untuk orang-orang yang menyebar fitnah melawan rasul Paulus.

Ada tertulis :

Yeremia 28:9 Tetapi mengenai seorang nabi yang bernubuat tentang damai sejahtera, jika nubuat nabi itu digenapi, maka barulah ketahuan, bahwa nabi itu benar-benar diutus oleh YHWH."

Nubuat rasul Paulus dalam kitab Kisah para rasul 17:29-31 telah digenapi pada zaman ini.

Kisah para rasul 17:29 Karena kita berasal dari keturunan Elohim, kita tidak boleh berpikir, bahwa keadaan ilahi sama seperti emas atau perak atau batu, ciptaan kesenian dan keahlian manusia. 17:30 Dengan tidak memandang lagi zaman kebodohan, maka sekarang Elohim memberitakan kepada manusia, bahwa di mana-mana semua mereka harus bertobat. 17:31 Karena Ia telah menetapkan suatu hari, pada waktu mana Ia dengan adil akan menghakimi dunia oleh seorang yang telah ditentukan-Nya, sesudah Ia memberikan kepada semua orang suatu bukti tentang hal itu dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati."

Hikmat Elohim yang tersembunyi dan rahasia yang dinubuatkan oleh rasul Paulus  dalam kitab 1 Korintus 2:7-8, juga sudah dinyatakan pada zaman ini.

1 Korintus 2:7 Tetapi yang kami beritakan ialah hikmat Elohim yang tersembunyi dan rahasia, yang sebelum dunia dijadikan, telah disediakan Elohim bagi kemuliaan kita. 2:8 Tidak ada dari penguasa dunia ini yang mengenalnya, sebab kalau sekiranya mereka mengenalnya, mereka tidak menyalibkan Tuhan yang mulia.


Yesus mati di kayu salib dan dibangkitkan adalah untuk mengerjakan hikmat Elohim yang tersembunyi dan rahasia (1 Korintus 2:7-8), agar terbukti bahwa benar Ia adalah ilahi (Roma 14:9), dan bahwa benar Ia telah mati di kayu salib, dan dibangkitkan oleh Bapa-Nya (Kisah para rasul 17:31). Dibuktikan bahwa benar Yesus adalah Anak Elohim, dibuktikan bahwa benar, Yesus diutus oleh Bapa-Nya. Itulah pekerjaan yang Yesus kerjakan ketika Ia berada di dunia.


Puji Tuhan, saya sendiri yang mengalami penggenapan nubuat rasul Paulus ini. Saya sendiri yang telah mengalami hikmat itu, saya menyampaikan kesaksian hikmat dalam beberapa judul, diantaranya: "Surat Terbuka Untuk Semua Masyarakat Beragama", "KEBENARAN Yang Memerdekakan", dan "Kabar Baik! Keselamatan Datang! Selamat Oleh Kasih Karunia melalui iman" Saya telah bersaksi hampir sepuluh tahun sampai saat ini. Sehingga saya adalah orang yang paling bertanggung jawab untuk menjawab semua fitnahan itu.

Penggenapan nubuat rasul Paulus tersebut di atas dinubuatkan antara lain dalam kitab Yesaya.

Yesaya 42:6 "Aku ini, YHWH, telah memanggil engkau untuk maksud penyelamatan, telah memegang tanganmu; Aku telah membentuk engkau dan memberi engkau menjadi perjanjian bagi umat manusia, menjadi terang untuk bangsa-bangsa, 42:7 untuk membuka mata yang buta, untuk mengeluarkan orang hukuman dari tempat tahanan dan mengeluarkan orang-orang yang duduk dalam gelap dari rumah penjara.  42:8 Aku ini YHWH, itulah nama-Ku; Aku tidak akan memberikan kemuliaan-Ku kepada yang lain atau kemasyhuran-Ku kepada patung. 42:9 Nubuat-nubuat yang dahulu sekarang sudah menjadi kenyataan, hal-hal yang baru hendak Kuberitahukan. Sebelum hal-hal itu muncul, Aku mengabarkannya kepadamu."

Pembuktian dalam hikmat rahasia Elohim yang dinubuatkan oleh rasul Paulus dan puji Tuhan, yang sudah dinyatakan kepada saya,  diantaranya dinubuatkan dalam kitab Yesaya, dan oleh rasul Paulus sendiri dalam kitab Roma, dalam kitab Ibrani, dalam kitab 1 Yohanes, dan oleh Yesus Kristus sendiri dalam kitab Yohanes.


Yesaya 45:25 tetapi seluruh keturunan Israel akan nyata benar dan akan bermegah di dalam YHWH."


Roma 3:26 Maksud-Nya ialah untuk menunjukkan keadilan-Nya pada masa ini, supaya nyata, bahwa Ia benar dan juga membenarkan orang yang percaya kepada Yesus.



1 Yohanes 5:20 Akan tetapi kita tahu, bahwa Anak Elohim telah datang dan telah mengaruniakan pengertian kepada kita, supaya kita mengenal Yang Benar; dan kita ada di dalam Yang Benar, di dalam Anak-Nya Yesus Kristus. Dia adalah Elohim yang benar dan hidup yang kekal.


Yohanes 5:36 Tetapi Aku mempunyai suatu kesaksian yang lebih penting dari pada kesaksian Yohanes, yaitu segala pekerjaan yang diserahkan Bapa kepada-Ku, supaya Aku melaksanakannya. Pekerjaan itu juga yang Kukerjakan sekarang, dan itulah yang memberi kesaksian tentang Aku, bahwa Bapa yang mengutus Aku (Yohanes 18:37).

Yohanes 3:33 Siapa yang menerima kesaksian-Nya itu, ia mengaku, bahwa Elohim adalah benar.


Dibuktikan bahwa firman Tuhan dalam Alkitab ditulis berdasarkan kebenaran.


Mazmur 119:160 Dasar firman-Mu adalah kebenaran dan segala hukum-hukum-Mu yang adil adalah untuk selama-lamanya.

Oleh karena hikmat Elohim yang tersembunyi dan rahasia itu, Puji Tuhan, saya tidak bisa lagi diombang-ambingkan oleh berbagai angin penyesatan. Hal yang memang telah dirancang oleh Elohim bagi umat-Nya. Dinubuatkan dalam kitab Yesaya, Filipi dan Efesus.

Yesaya 33:6 Masa keamanan akan tiba bagimu; kekayaan yang menyelamatkan ialah hikmat dan pengetahuan; takut akan YHWH, itulah harta benda Sion.

Yesaya 28:16 sebab itu beginilah firman Tuhan ELOHIM: "Sesungguhnya, Aku meletakkan sebagai dasar di Sion sebuah batu, batu yang teruji, sebuah batu penjuru yang mahal, suatu dasar yang teguh: Siapa yang percaya, tidak akan gelisah!

Filipi 3:9 dan berada dalam Dia bukan dengan kebenaranku sendiri karena mentaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Elohim anugerahkan berdasarkan kepercayaan.


Efesus 4:14 sehingga kita bukan lagi anak-anak, yang diombang-ambingkan oleh rupa-rupa angin pengajaran, oleh permainan palsu manusia dalam kelicikan mereka yang menyesatkan,


Itulah iman.

Ibrani 11:1; Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat.

Tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Elohim.

Ibrani 11:6 Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Elohim. Sebab barangsiapa berpaling kepada Elohim, ia harus percaya bahwa Elohim ada, dan bahwa Elohim memberi upah kepada orang yang bersungguh-sungguh mencari Dia.

Injil yang dimasyhurkan oleh rasul Paulus dan pemberitaan tentang Yesus Kristus,  sesuai dengan pernyataan rahasia, yang didiamkan berabad-abad lamanya, yang sekarang telah dinyatakan, telah diberitakan oleh kitab-kitab para nabi kepada segala bangsa untuk membimbing mereka kepada ketaatan iman.

Roma16:25 Bagi Dia, yang berkuasa menguatkan kamu, -- menurut Injil yang kumasyhurkan dan pemberitaan tentang Yesus Kristus, sesuai dengan pernyataan rahasia, yang didiamkan berabad-abad lamanya, 16:26 tetapi yang sekarang telah dinyatakan dan yang menurut perintah Elohim yang abadi, telah diberitakan oleh kitab-kitab para nabi kepada segala bangsa untuk membimbing mereka kepada ketaatan iman –

Hikmat dinubuatkan tidak hanya oleh rasul Paulus, melainkan juga dinubuatkan dalam kitab-kitab para nabi, diantaranya dalam kitab Yesaya, Amsal, Ayub, dan Yehezkiel.

Terpujilah Engkau ya YHWH semesta alam! karena Engkau telah membuat hamba-Mu yang hina ini  mengalami keamanan dan keselamatan yang dari pada-Mu karena pengorbanan Tuhan Yesus Kristus di kayu salib, dan karena pemberitaan hamba-Mu rasul Paulus dan semua hamba-Mu, para nabi. HaleluYah.

Roma 10:17 Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.

Efesus 2:8 Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Elohim, 2:9 itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri.

Rasul Paulus adalah nabi yang dijanjikan Elohim kepada Musa, hamba-Nya, dalam kitab Ulangan 18:18 :

“seorang nabi akan Kubangkitkan bagi mereka dari antara saudara mereka, seperti engkau ini; Aku akan menaruh firman-Ku dalam mulutnya, dan ia akan mengatakan kepada mereka segala yang Kuperintahkan kepadanya. 18:19 Orang yang tidak mendengarkan segala firman-Ku yang akan diucapkan nabi itu demi nama-Ku, dari padanya akan Kutuntut pertanggungjawaban.”

Apa yang hendak difirmankan Elohim YHWH yang dinubuatkan dalam kitab Ulangan 18:18 itu adalah tentang perdamaian dengan umat-Nya, dan kepada orang-orang yang dikasihi-Nya, supaya jangan mereka kembali kepada kebodohan. Dinubuatkan dalam kitab Mazmur.


Mazmur 85:9 Aku mau mendengar apa yang hendak difirmankan Elohim, YHWH. Bukankah Ia hendak berbicara tentang damai kepada umat-Nya dan kepada orang-orang yang dikasihi-Nya, supaya jangan mereka kembali kepada kebodohan?


Tentang kebodohan  antara lain dinubuatkan dalam kitab Yeremia dan Roma.


Yeremia 10:14 Setiap manusia ternyata bodoh, tidak berpengetahuan, dan setiap pandai emas menjadi malu karena patung buatannya. Sebab patung tuangannya itu adalah tipu, tidak ada nyawa di dalamnya, 10:15 semuanya adalah kesia-siaan, pekerjaan yang menjadi buah ejekan, dan yang akan binasa pada waktu dihukum.


Roma  1:19 Karena apa yang dapat mereka ketahui tentang Elohim nyata bagi mereka, sebab Elohim telah menyatakannya kepada mereka. 1:20 Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada pikiran dari karya-Nya sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak dapat berdalih.  1:21 Sebab sekalipun mereka mengenal Elohim, mereka tidak memuliakan Dia sebagai Elohim atau mengucap syukur kepada-Nya. Sebaliknya pikiran mereka menjadi sia-sia dan hati mereka yang bodoh menjadi gelap. 1:22 Mereka berbuat seolah-olah mereka penuh hikmat, tetapi mereka telah menjadi bodoh. 1:23 Mereka menggantikan kemuliaan Elohim yang tidak fana dengan gambaran yang mirip dengan manusia yang fana, burung-burung, binatang-binatang yang berkaki empat atau binatang-binatang yang menjalar.

Pengakuan rasul Paulus  sehubungan dengan panggilan tugasnya:

Efesus 3:8,9; Kepadaku yang paling hina diantara segala orang kudus, telah dianugerahkan kasih karunia ini, untuk memberitakan kepada orang-orang bukan Yahudi kekayaan Kristus, yang tidak terduga itu dan untuk menyatakan apa isinya tugas penyelenggaraan rahasia yang telah berabad-abad tersembunyi dalam Elohim, yang menciptakan segala sesuatu.

2 Korintus 5:18 Dan semuanya ini dari Elohim, yang dengan perantaraan Kristus telah mendamaikan kita dengan diri-Nya dan yang telah mempercayakan pelayanan pendamaian itu kepada kami. 19 Sebab Elohim mendamaikan dunia dengan diri-Nya oleh Kristus dengan tidak memperhitungkan pelanggaran mereka. Ia telah mempercayakan berita pendamaian itu kepada kami. 20 Jadi kami ini adalah utusan-utusan Kristus, seakan-akan Elohim menasihati kamu dengan perantaraan kami: dalam nama Kristus kami meminta kepadamu: berilah dirimu didamaikan dengan Elohim. 21 Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Elohim.

1 Timotius 1:9 Dialah yang menyelamatkan kita dan memanggil kita dengan panggilan kudus, bukan berdasarkan perbuatan kita, melainkan berdasarkan maksud dan kasih karunia-Nya sendiri, yang telah dikaruniakan kepada kita dalam Kristus Yesus sebelum permulaan zaman


2 Timotius 2:5 Karena Elohim itu esa dan esa pula Dia yang menjadi pengantara antara Elohim dan manusia, yaitu manusia Kristus Yesus, 2:6 yang telah menyerahkan diri-Nya sebagai tebusan bagi semua manusia: itu kesaksian pada waktu yang ditentukan. 2:7 Untuk kesaksian itulah aku telah ditetapkan sebagai pemberita dan rasul -- yang kukatakan ini benar, aku tidak berdusta -- dan sebagai pengajar orang-orang bukan Yahudi, dalam iman dan kebenaran.

Terpujilah Elohim YHWH yang telah mengutus hamba-Nya rasul Paulus untuk membawa kabar pendamaian bagi dunia, bagi orang-orang bukan Yahudi, oleh Kristus, pada saat sekarang ini melalui firman Kisah para rasul 17:29-31.

2 Timotius 1:11 Untuk Injil inilah aku telah ditetapkan sebagai pemberita, sebagai rasul dan sebagai guru. 1:12 Itulah sebabnya aku menderita semuanya ini, tetapi aku tidak malu; karena aku tahu kepada siapa aku percaya dan aku yakin bahwa Dia berkuasa memeliharakan apa yang telah dipercayakan-Nya kepadaku hingga pada hari Tuhan.

Orang-orang yang tidak memahami tulisan rasul Paulus dan yang tidak teguh imannya, memutarbalikkannya menjadi kebinasaan mereka sendiri.

2 Petrus 3:15 Anggaplah kesabaran Tuhan kita sebagai kesempatan bagimu untuk beroleh selamat, seperti juga Paulus, saudara kita yang kekasih, telah menulis kepadamu menurut hikmat yang dikaruniakan kepadanya. 3:16 Hal itu dibuatnya dalam semua suratnya, apabila ia berbicara tentang perkara-perkara ini. Dalam surat-suratnya itu ada hal-hal yang sukar difahami, sehingga orang-orang yang tidak memahaminya dan yang tidak teguh imannya, memutarbalikkannya menjadi kebinasaan mereka sendiri, sama seperti yang juga mereka buat dengan tulisan-tulisan yang lain.

Takutlah akan Elohim dan muliakanlah Dia, karena telah tiba saat penghakiman-Nya, dan sembahlah Dia yang telah menjadikan langit dan bumi dan laut dan semua mata air (Wahyu 14:7).

Mazmur 9:17 YHWH telah memperkenalkan diri-Nya, Ia menjalankan penghakiman; orang fasik terjerat dalam perbuatan tangannya sendiri. H i g a y o n. S e l a

Mazmur 9:9 Dialah yang menghakimi dunia dengan keadilan dan mengadili bangsa-bangsa dengan kebenaran.

Wahyu 19:11 Lalu aku melihat sorga terbuka: sesungguhnya, ada seekor kuda putih; dan Ia yang menungganginya bernama: "Yang Setia dan Yang Benar", Ia menghakimi dan berperang dengan adil. 19:12 Dan mata-Nya bagaikan nyala api dan di atas kepala-Nya terdapat banyak mahkota dan pada-Nya ada tertulis suatu nama yang tidak diketahui seorang pun, kecuali Ia sendiri. 19:13 Dan Ia memakai jubah yang telah dicelup dalam darah dan nama-Nya ialah: "Firman Elohim." 19:14 Dan semua pasukan yang di sorga mengikuti Dia; mereka menunggang kuda putih dan memakai lenan halus yang putih bersih. 19:15 Dan dari mulut-Nya keluarlah sebilah pedang tajam yang akan memukul segala bangsa. Dan Ia akan menggembalakan mereka dengan gada besi dan Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur, yaitu kegeraman murka Elohim, Yang Mahakuasa. 19:16 Dan pada jubah-Nya dan paha-Nya tertulis suatu nama, yaitu: "Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan."

Elohim menghakimi sesuai dengan Injil yang diberitakan oleh rasul Paulus.

Roma 2:16 Hal itu akan nampak pada hari, bilamana Elohim, sesuai dengan Injil yang kuberitakan, akan menghakimi segala sesuatu yang tersembunyi dalam hati manusia, oleh Kristus Yesus.

Mengenai orang-orang yang berusaha menyesatkan kamu

1 Yohanes 2:26 Semua itu kutulis kepadamu, yaitu mengenai orang-orang yang berusaha menyesatkan kamu. 2:27 Sebab di dalam diri kamu tetap ada pengurapan yang telah kamu terima dari pada-Nya. Karena itu tidak perlu kamu diajar oleh orang lain. Tetapi sebagaimana pengurapan-Nya mengajar kamu tentang segala sesuatu -- dan pengajaran-Nya itu benar, tidak dusta -- dan sebagaimana Ia dahulu telah mengajar kamu, demikianlah hendaknya kamu tetap tinggal di dalam Dia.


Wahyu 17:14 Mereka akan berperang melawan Anak Domba. Tetapi Anak Domba akan mengalahkan mereka, karena Ia adalah Tuan di atas segala tuan dan Raja di atas segala raja. Mereka bersama-sama dengan Dia juga akan menang, yaitu mereka yang terpanggil, yang telah dipilih dan yang setia."


1 Yohanes 2:28 Maka sekarang, anak-anakku, tinggallah di dalam Kristus, supaya apabila Ia menyatakan diri-Nya, kita beroleh keberanian percaya dan tidak usah malu terhadap Dia pada hari kedatangan-Nya. 2:29 Jikalau kamu tahu, bahwa Ia adalah benar, kamu harus tahu juga, bahwa setiap orang, yang berbuat kebenaran, lahir dari pada-Nya.


Yesaya 2:5 Hai kaum keturunan Yakub, mari kita berjalan di dalam terang YHWH!

Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik.

Mazmur 1:1 Berbahagialah orang yang tidak berjalan menurut nasihat orang fasik, yang tidak berdiri di jalan orang berdosa, dan yang tidak duduk dalam kumpulan pencemooh, 1:2 tetapi yang kesukaannya ialah Taurat YHWH, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. 1:3 Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil. 1:4 Bukan demikian orang fasik: mereka seperti sekam yang ditiupkan angin. 1:5 Sebab itu orang fasik tidak akan tahan dalam penghakiman, begitu pula orang berdosa dalam perkumpulan orang benar; 1:6 sebab YHWH mengenal jalan orang benar, tetapi jalan orang fasik menuju kebinasaan.

Amsal 4:13 Berpeganglah pada didikan, janganlah melepaskannya, peliharalah dia, karena dialah hidupmu. 4:14 Janganlah menempuh jalan orang fasik, dan janganlah mengikuti jalan orang jahat. 4:15 Jauhilah jalan itu, janganlah melaluinya, menyimpanglah dari padanya dan jalanlah terus. 4:16 Karena mereka tidak dapat tidur, bila tidak berbuat jahat; kantuk mereka lenyap, bila mereka tidak membuat orang tersandung; 4:17 karena mereka makan roti kefasikan, dan minum anggur kelaliman. 4:18 Tetapi jalan orang benar itu seperti cahaya fajar, yang kian bertambah terang sampai rembang tengah hari. 4:19 Jalan orang fasik itu seperti kegelapan; mereka tidak tahu apa yang menyebabkan mereka tersandung.


Saya bersaksi dalam nama Tuhan Yesus Kristus

29092016

Tidak ada komentar:

Posting Komentar